Jasa Porter Gunung Tambora


Gunung Tambora merupakan gunung yang terletak di Pulau Sumbawa Provinsi Nusa Tenggara Barat tepatnya di Kabupaten Bima dan Kabupaten Dompu. Gunung yang pernah menjadi Gunung Tertinggi di Indonesia sebelum meletus pada April 1815 tersebut sekarang statusnya sudah menjadi Taman Nasional. Selain Taman Nasional baru-baru ini kawasan Gunung Tambora juga ditetapkan sebagai Kawasan Geopark Tambora. Semakin mencuatnya nama Tambora juga berdampak kepada kunjungan wisata yang datang ke Gunung Tambora ataupun obyek wisata yang berada di sekitar Gunung Tambora.

Bulan April merupakan bulan dimana daerah sekitar Gunung Tambora menjadi destinasi wisata bagi warga sekitar, nasional maupun mancanegara. Sudah 3 tahun belakangan ini berlangsung "Festival Pesona Tambora".  Event yang menjadi agenda pariwisata nasional tersebut banyak menarik perhatian wisatawan untuk datang ke acara Festivalnya atau datang untuk mendaki Gunung Tambora saat moment tersebut.

Gunung yang mulai ramai akan kunjungan wisatawan lokal maupun mancanegara ini terutama pada bulan Desember, April dan Agustus harus siap dengan segala kemungkinan. Maksutnya Gunung Tambora ini harus mempunyai sarana dan prasarana yang lengkap untuk wisatawan yang datang. 


Fasilitas seperti penginapan, wc, pos pendakian merupakan sarana yang sangat penting bagi para wisatawan yang datang untuk menikmati keindahan Gunung Tambora. Namun selain faislitas tersebut ada juga hal yang sangat penting dan dibutuhkan oleh para pendaki, apa itu? Porter, ya keberadaan porter menjadi sangat penting bagi wisatawan, apalagi wisatawan yang datang dari luar daerah ataupun wisatawan luar negeri, pasti mereka membutuhkan porter untuk melakukan kegiatan pendakian, selain untuk keamanan dan informasi juga untuk meringankan beban saat mendaki.

Saat ini Gunung Tambora memiliki 4 jalur pendakian yang resmi, ke-4 jalur tersebut ialah : 
1. Jalur pendakian Pancasila
2. Jalur pendakian Doro Ncanga
3. Jalur pendakian Kawinda Toi
4. Jalur pendakian Piong.

Nah sekarang setiap jalur pendakian yang ada di Tambora sudah memiliki porter yang siap untuk menemani para wisatawan yang akan mendaki. Disini saya akan membagiakan kontak person porter di setiap jalur pendakian. 

1. Jalur pendakian Pancasila
Jalur yang terletak di dusun Pancasila, desa Tambora, kec. Pekat, Kab. Dompu ini merupakan jalur terpopuler di Gunung Tambora. Tentunya jasa porter sangat mudah di temukan disini. Namun tidak ada salahnya jika saya membagikan kontak person koordinator porter disnini. Namanya pak Saiful, beliau ketua kelompok pecinta alam K-PATA, berikut kontak personnya : 0823-4069-3138 (Saiful).

2. Jalur pendakian Doro Ncanga
Jalur ini terletak di desa Soritatanga, kec. Pekat, kab. Dompu. Jalur yang mulai populer ini bisa di jangkau dengan kendaraan roda 4 atau roda 2 tentunya dengan kendaraan Offroad atau trail. Berikut porter yang bisa di pakai jasanya disana. Namanya Mas Nasuhi, dan berikut kontak personnya : +62 823-4165-7665 (mas nasuhi).

3. Jalur Pendakian Piong
Jalur ini terletak di desa piong, kec. Sanggar, kab. Bima. Jalur yang karakternya hampir sama dengan jalur pendakian Doro Ncanga ini merupakan jalur yang bisa di akses menggunakan kendaraan roda 4 atau 2.  Berikut porter yang bisa anda hubungi saat mau mendaki disini. Pak abdulah, kontak personya : 0823-3975-2351 (pak abdulah).

4. Jalur Pendakian Kawinda Toi
Jalur ini terletak di desa Kawinda toi, kec. Tambora, kab. Bima. Jalur yang memiliki keunikan dengan jalur pendakian melewati Air terjun ini mulai dilirik banyak pendaki yang ini menuju puncak Gunung Tambora. Disana ada kelompok pecinta alam lereng Tambora atau yang sering disebut dengan KPA ALGURA. Mereka merupakan kumpulan anak muda di desa Kawinda Toi yang aktif dalam kegiatan pendakian di Tambora, khususnya jalur kawinda toi. Mereka juga biasa menjadi porter jika ada wisatawan yang ingin mendaki ke Puncak Tambora. Algura ini diketuai oleh mas iwan, berikut kontak person mas Iwan : 0852-0537-4046 (mas iwan).

Semoga artikel yang saya tulis ini dapat bermanfaat bagi pembaca yang ini mendaki ke Gunung Tambora.  Untuk tarif porternya anda bisa langsung menanyakan kepada kontak person yang sudah saya kasih di atas. Terimakasih dan salam lestari.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Jasa Porter Gunung Tambora"